ANTARA - Pembangunan jalan untuk jalur Trans Kalimantan yang menghubungkan Kota Samarinda hingga Kabupaten Mahakam Ulu terus dikebut untuk membuka akses ke daerah pedalaman. Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Perumahan Rakyat, Aji Fitra Firnanda, Jumat (30/1) menyebut hingga akhir tahun 2027 ditargetkan seluruh jalur yang rusak parah ke arah Kabupaten Mahakam ulu telah diperbaiki. (Hanifan Ma'ruf/Chairul Fajri/Hilary Pasulu)