ANTARA - Komisi VII DPR RI akan membentuk panitia kerja (panja) yang bertujuan menangani kebijakan dan standardisasi industri Air Minum Dalam Kemasan (AMDK). Dalam rapat dengar pendapat di gedung DPR RI, Jakarta, Senin (10/11), Komisi VII menyampaikan pembentukan panja tersebut menyusul penemuan sejumlah persoalan mulai dari perizinan, perbedaan operasional antar produsen, hingga laporan masyarakat terkait isi sumber air. (Setyanka Harviana Putri/Yovita Amalia/Rijalul Vikry)