ANTARA - Operasi yustisi berupa pemeriksaan kepemilikan kartu tanda penduduk elektronik atau e-KTP kembali digelar oleh Pemkot Jayapura, melalui Dinas Dukcapil setempat, Selasa (4/11). Wakil Wali Kota Jayapura Rustan Saru  mengatakan operasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran setiap penduduk agar senantiasa tertib administrasi dengan memiliki e-KTP  yang jelas dan resmi. (Laksa Mahendra/Yovita Amalia/Rinto A Navis)