ANTARA - Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni meminta pemerintah daerah mengikuti langkah Provinsi Riau dalam menangani kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Diketahui, pada Januari hingga Juli 2025, Riau telah berhasil menangani 41 kasus karhutla berkat koordinasi juga kolaborasi yang baik antara pemerintah pusat dan daerah, serta penegakan hukum yang tegas dan memberikan efek jera. (Suci Nurhaliza/Satrio Giri Marwanto/Rijalul Vikry)