ANTARA - Kapal Republik Indonesia (KRI) Spica 934 mulai melakukan proses identifikasi bangkai kapal KMP Tunu Pratama Jaya di Selat Bali, Kamis (10/7). Kapal Bantu Hidro Oseanografi (BHO) milik TNI Angkatan Laut itu diharapkan mampu memperjelas dan memperkuat temuan objek di bawah laut yang diduga kuat merupakan bangkai KMP Tunu Pratama Jaya yang tenggelam pada Rabu (2/7) lalu. (Hamka Agung Balya/Yovita Amalia/Gracia Simanjuntak)