ANTARA - Wakil Menteri Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (Wamen P2MI) Dzulfikar Ahmad Tawalla mengunjungi SMA Muhammadiyah 2 dan SMK Muhammadiyah 8 Kota Medan, Kamis (22/5), untuk memberikan sosialisasi tentang cara bekerja di luar negeri secara resmi dan aman. Dalam sosialisasi tersebut, Dzulfikar mendorong para siswa membekali diri dengan keterampilan dan kemampuan bahasa asing sebagai persiapan menjadi pekerja migran unggul.
(M. Valery Maulidzar S/Arif Prada/I Gusti Agung Ayu N)