ANTARA - Dinas Kesehatan Kota Pontianak bekerja sama dengan RSUD Sultan Syarif Mohammad Alkadrie, berhasil menangani 1.358 kasus tuberkulosis kategori sensitif maupun resisten obat di wilayah setempat sejak awal 2025. Pengendalian TBC ini menjadi salah satu program prioritas Pemkot Pontianak tahun 2025, di mana tujuan utamanya adalah menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat penyakit menular. (Indra Budi Santoso/Chairul Fajri/Rijalul Vikry)