ANTARA - Ramadhan membawa berkah tersendiri bagi peternak lebah madu klanceng di Kecamatan Senduro, Lumajang, Jawa Timur, karena banyaknya pesanan pesanan. Madu yang dihasilkan dari lebah Trigona spp atau lebah liar kecil itu, dinilai memiliki khasiat untuk menambah energi serta memenuhi kebutuhan nutrisi saat puasa. Jika di hari biasa, peternak madu klanceng hanya menerima permintaan 50 liter perhari, di saat Ramadhan jumlah permintaan pun melonjak hingga 75 liter per hari. (Hamka Agung Balya/Rizky Bagus Dhermawan/Roy Rosa Bachtiar)