ANTARA - Banjir bandang yang melanda Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, menyebabkan runtuhnya Jembatan Hankam yang menghubungkan Desa Leuwimalang dan Desa Jogjogan pada Minggu (2/3). Pemerintah Kabupaten Bogor bersama TNI mulai membangun jembatan sementara atau bailey untuk memulihkan akses warga, dengan target penyelesaian dalam 15 hari.
(Fadzar Ilham Pangestu/Fahrul Marwansyah/I Gusti Agung Ayu N)