ANTARA - Pemerintah kembali memfasilitasi pemulangan sebanyak 84 Pekerja Migran Indonesia ke Tanah Air, yang sebelumnya bekerja di Myanmar. PMI tersebut kembali menginjakkan kakinya di Indonesia melalui Terminal 2F, Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat malam (28/2). Untuk selanjutnya, para Pekerja Migran Indonesia ini langsung ditampung di Rumah Aman milik Kementerian Sosial RI, untuk dilakukan pembinaan sebelum nantinya dikembalikan kepada pihak keluarga. (Agung Andhika Indrawan/Fahrul Marwansyah/Roy Rosa Bachtiar)