ANTARA - Aksi bersih-bersih pantai digagas oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Nusa Tenggara Timur dan digelar sebagai bakti sosial untuk merayakan Hari Pers Nasional (HPN) 2025 dan HUT ke-79 PWI. Aksi bersih-bersih ini dilakukan dengan memungut sampah-sampah di sepanjang pesisir pantai Pasir Panjang, Kota Kupang, Provinsi NTT. Pj Wali Kota Kupang menilai, aksi ini dipilih, antara lain karena tugas wartawan yang tidak hanya menulis dan mengkritisi, tetapi juga harus peduli pada lingkungan. (Kornelis Kaha/Denno Ramdha Asmara/Rinto A Navis)