ANTARA - Aljazair, Nigeria, dan Niger, Selasa (11/2), menandatangani perjanjian untuk memajukan Jalur Pipa Gas Trans-Sahara (TSGP). Ini adalah sebuah proyek yang bertujuan untuk menghubungkan cadangan gas Afrika ke pasar Eropa. Aljazair saat ini mengekspor gas ke Eropa melalui tiga jalur pipa, meskipun satu rute melalui Maroko tidak aktif sejak tahun 2021 karena ketegangan diplomatik. (XINHUA/I Gusti Agung Ayu N/Chairul Fajri/Rinto A Navis)