ANTARA - Perlintasan kereta api di KM 32+5/7 pada petak jalan antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, yang tergerus banjir pada Selasa (21/01) kemarin, masih belum bisa dilintasi hingga hari ini, Rabu (22/01). Perbaikan di jalur sepanjang sekitar 100 meter tersebut terus diupayakan dengan material pendukung seperti besi rel,bantalan beton, dan perlengkapan lainnya. (Fx. Suryo Wicaksono/Yovita Amalia/Roy Rosa Bachtiar)