ANTARA - Bencana kekeringan di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, meluas hingga 9 kecamatan dan lebih dari 45.000 jiwa terkena dampak. Oleh karena itu pemerintah daerah menetapkan status darurat bencana kekeringan. Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Maros Towadeng, saat ditemui di Kabupaten Maros pada Kamis (10/10), mengatakan bantuan air bersih akan segera disalurkan dalam minggu ini menunggu ketersediaan armada. (Shintia Aryanti Krisna/Arif Prada/Gracia Simanjuntak)