ANTARA - Sejumlah daerah di Kabupaten Toli-toli,Sulawesi Tengah mengalami hujan dengan intensitas tinggi sejak Rabu sore. Sungai Tuweley meluap dan menyebabkan rumah-rumah warga terendam banjir. Bahkan arus deras sungai membuat sebuah jembatan terputus. (Rinto A Navis/M. Izfaldi/Andi Bagasela/Rinto A Navis)