ANTARA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Selasa (18/3), mengatakan bahwa penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini dipengaruhi faktor global dan domestik. Airlangga menyebut faktor tersebut, yakni adanya pertemuan Federal Open Market Committee (FOMC) yang berlangsung besok, kemudian Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia, serta pelemahan tajam pada satu kelompok saham. (Cahya Sari/Pradanna Putra Tampi/Yovita Amalia/Gracia Simanjuntak)