Foto pilihan pekan pertama April 2025

  • Senin, 7 April 2025 08:54 WIB

Petugas bermain dengan anak harimau Benggala (Panthera tigris tigris) saat acara pengenalan dan pemberian nama koleksi satwa baru di Solo Safari, Solo, Jawa Tengah, Rabu (2/4/2025). Ketiga anak harimau Benggala yang lahir pada 29 Desember 2024 tersebut diberi nama Bantala (tanah), Tirta (air), dan Maruta (angin) menjadi koleksi satwa baru Solo Safari. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/tom.

Foto udara wisatawan bermain di Pantai Pariaman, Sumatera Barat, Rabu (2/4/2025). Pemkot Pariaman membuka empat destinasi pantai di kota itu selama libur Lebaran dengan tema Pariaman Barayo 2025 dan memasang retribusi masuk Rp5 ribu per orang. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/tom.

Foto udara umat Islam menunaikan shalat Idul Fitri 1446 Hijriah di Jatinegara, Jakarta, Senin (31/3/2025). Warga muslim setempat melaksanakan shalat Idul Fitri di samping Gereja Protestan Koinonia yang didirikan pada 1889. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/tom.

Warga menyaksikan video mapping di Tugu Monas, Jakarta, Jumat (4/4/2025). Pemprov DKI Jakarta menggelar pertunjukan video mapping dan air mancur menari di Monas pada 4-6 April 2025 untuk menghibur masyarakat saat libur Lebaran. ANTARA FOTO/Ferlian Septa Wahyusa/tom.

Foto udara kendaraan antre memasuki Gerbang Tol Cikampek Utama di Karawang, Jawa Barat, Sabtu (5/4/2025). Berdasarkan data PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) pada pukul 23.53 WIB tercatat sebanyak 97.576 kendaraan melintas ke arah Jakarta saat arus balik Lebaran. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S/tom.ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S (ANTARA FOTO/BAYU PRATAMA S)

Sejumlah pengunjung menikmati air panas Pancuran 13 di Obyek Wisata Guci, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah, Rabu (2/3/2025). Menurut Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Obyek Wisata Guci pada H+1 Lebaran jumlah pengunjung dari luar kota untuk berlibur di Guci mengalami peningkatan sebesar 20 persen dari 800 menjadi 1.200 pengunjung dibandingkan pada H1 dan H2 Lebaran. ANTARA FOTO/Oky Lukmansyah/tom.

Pacu kuda di Padang Pariaman. Joki asal Pariaman Dasril M (kiri) memacu kudanya dibayangi joki asal Payakumbuh Jefrianto (kanan) dalam Pacu Kuda kelas 2 Tahun CD Perdana heat II 800 meter di Gelanggang Duku Banyak, Padang Pariaman, Sumatera Barat, Sabtu (5/4/2025). Ajang Pacu Kuda yang digelar Pemkab Padang Pariaman dalam rangka menyambut Lebaran itu mempertandingkan 13 race dan berlangsung hingga Minggu (6/4/). ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/tom.

Kepadatan penumpang H2 Lebaran di Pelabuhan Klotok Balikpapan. Sejumlah pekerja mengeluarkan sepeda motor dari perahu bermesin (klotok) ke dermaga di Pelabuhan Klotok Kampung Baru, Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (1/4/2025). Menurut pengelola, jumlah penumpang yang menyeberang dari Balikpapan ke Penajam Paser Utara (PPU) dan sebaliknya pada H2 Lebaran diperkirakan lebih dari 1.000 orang yang dilayani dengan menggunakan 22 perahu klotok penumpang dan 12 perahu klotok pengangkut sepeda motor. ANTARA FOTO/Aditya Nugroho/mrh/tom.

Foto udara rakit hias yang ditampilkan dallam Festival Rakik-rakik di Jorong Pangka Tanjung, Nagari Tanjung Sani, Danau Maninjau, Agam, Sumatera Barat, Kamis (3/4/2025). Sebanyak sembilan rakit hias memeriahkan festival tahunan tersebut dalam rangka menyambut Lebaran dan sebagai ajang silaturahmi dengan perantau. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra/tom.

Warga menyaksikan penerbangan balon udara saat Festival Balon Udara 2025 di Alun-alun Kota Wonosobo, Jawa Tengah, Minggu ( 6/4/2025). Festival Balon Udara 2025 yang digelar selama enam hari di 16 lokasi tersebut didukung oleh AirNav Indonesia, Kementerian Perhubungan, pemda, dan komunitas pecinta balon udara guna melestarikan budaya tradisional sekaligus sebagai daya tarik wisata. ANTARA FOTO/Anis Efizudin/tom.

Kendaraan roda empat yang didominasi pemilir melaju perlahan di Tol Trans Jawa, Semarang-Solo Km 442 B, Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Jumat (4/4/2025). Volume kendaraan dari arah Solo dan Jawa Timur yang akan menuju Jawa Tengah bagian barat, DKI Jakarta, dan Jawa Barat melalui jalur tersebut terpantau padat merayap saat arus balik pada Jumat (4/4) atau H+3 Lebaran hingga pukul 19.00 WIB. ANTARA FOTO/Aji Styawan/tom.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait