Kami lebih mengutamakan keselamatan penumpang, makanya rute pelayaran untuk sementara dialihkan..Meulaboh (ANTARA) - Aktivitas pelayaran di Pelabuhan Penyeberangan Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat dengan rute ke Sinabang, Pulau Simeulue terganggu akibat cuaca buruk yang melanda perairan barat laut Aceh sejak beberapa hari terakhir.
"Akibat cuaca buruk, rute pelayaran Meulaboh-Sinabang terpaksa kita hentikan sejak Sabtu (1/6) kemarin," kata Kepala UPTD Pelabuhan Penyeberangan Meulaboh, Romi Masri SE kepada Antara, Minggu.
Dampak dari gangguan ini, pihaknya terpaksa membatalkan rute pelayaran dari Meulaboh ke Sinabang.
Sebagai gantinya, rute pelayaran yang dilayani oleh KMP Teluk Sinabang ini terpaksa dialihkan ke Pelabuhan Penyeberangan Labuhan Haji, Kabupaten Aceh Selatan sejak Sabtu malam, dengan keberangkatan dari Sinabang.
Pihaknya beralasan, pemindahan rute tersebut untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan selama pelayaran berlangsung.
Menurut Romi, ketinggian gelombang di Samudera Indonesia di wilayah barat Aceh sangat tinggi mencapai lebih dari tiga meter. Kondisi ini juga dipengaruhi dengan hujan lebat disertai angin kencang.
"Kami lebih mengutamakan keselamatan penumpang, makanya rute pelayaran untuk sementara dialihkan," kata Romi.
Pihaknya juga belum bisa memastikan kapan rute pelayanan dari Pulau Simeulue ke Meulaboh, Aceh Barat kembali normal, karena masih menunggu hasil prakiraan cuaca terbaru dari BMKG.
Baca juga: Waspada pontesi cuaca buruk saat mudik Lebaran
Pewarta: Teuku Dedi Iskandar
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2019