Nurdin, mengaku sangat mengapresiasi kegiatan ini karena dapat menambah ilmu pengetahuan keagamaan ibu-ibu lansia, di samping itu juga merupakan upaya untuk meningkatkan amal ibadah mereka di bulan suci Ramadhan.
"Ramadhan inilah momen untuk menata diri dan mengevaluasi sudah sejauh mana ibadah kita, apa yang kurang dan harus ditambah," kata Nurdin.
Sementara itu, perwakilan panitia pelaksana, Erniwati, mengungkapkan pesantren Ramadhan lansia ini rutin digelar setiap tahunnya selama bulan Ramadhan.
"Selain difokuskan kepada para ibu-ibu lansia, kami juga membina para generasi muda," ujar Erni.
Pesantren ini sendiri, kata dia, mengambil tema "Melalui Pesantren Ramadan Lansia Kita Tingkatkan Kualitas Ibadah Lansia Sedini Mungkin, Sebagai Bentuk Pencerahan Di Ujung Usia".
Ia mengatakan rangkaian kegiatan pesantren ini di antaranya, belajar ilmu agama Islam, mengaji, mendengar tausiyah agama, hingga salat wajib berjamaah.
"Alhamdulillah tiap tahun pesertanya semakin meningkat, antusiasme ibu-ibu lansia untuk memperdalam ilmu agama juga sangat tinggi," kata Erniwati.
Pewarta: Ogen
Editor: Masnun
Copyright © ANTARA 2019