Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Gus Imin mengaku bersyukur bahwa pengurus dan anggota Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bisa menjaga soliditas.

“Bersyukur bisa berkumpul di hari ke-9 Ramadhan. Ini kenikmatan untuk kita semua. Bahagia karena Ramadhan kali ini spesial. Suasana batin kita ini tenang, semua solid baik-baik saja, pemerintahan stabil, keadaan relatif tenang. Alhamdulillah,” kata Gus Imin dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu.

Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat itu mengatakan bangsa Indonesia saat ini tengah diancam berbagai badai bencana, seperti banjir bandang yang pekan lalu menerjang wilayah Jabodetabek.

Dirinya pun bersyukur bahwa seluruh anggota PKB tidak berpangku tangan atas ragam bencana tersebut dan hadir secara solid untuk membantu korban bencana alam.

"Terima kasih kepada yang telah bergerak cepat membantu saudara-saudara kita yang terkena bencana. Terima kasih telah bergerak cepat membantu,” ujarnya.

Gus Imin lantas menyampaikan tiga pesan penting bagi seluruh pengurus dan kader PKB. Pertama, ia meminta seluruh pengurus dan kader PKB istikamah atau konsisten.

"Istikamah ini harus dijaga betul, meskipun sulit, meskipun pahit,” katanya.

Kedua, ia berpesan agar pengurus dan kader PKB harus peduli, hadir, dan menyapa masyarakat di semua acara dan keadaan.

"Dan yang ketiga, saya minta kita semua memaksimalkan network yang kita punya. Kita jaga sebaik mungkin. Soliditas ini kita syukuri, kita kelola, kita jaga agar partai ini terus produktif,” imbuhnya.

Pada akhir paparannya, Gus Imin menyampaikan ucapan selamat berpuasa bagi para tamu acara yang hadir.

"Selamat beribadah puasa Ramadhan. Semoga kita istikamah di jalan Allah. Semoga apa yang kita perjuangkan bisa dimudahkan oleh Allah,” ujarnya.

Pada Minggu ini, PKB menggelar acara Silaturahmi Ramadhan Keluarga Besar PKB yang dihadiri oleh jajaran Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB), Ketua DPW PKB se-Indonesia, serta anggota DPR RI Fraksi PKB.

Selain itu, turut dihadiri pula oleh Ketua Dewan Syura DPP PKB KH Ma'ruf Amin, mantan Ketua Umum DPP PKB Alwi Shihab, Sekretaris Dewan Syura DPP PKB KH Saifullah Maksum, serta anggota Dewan Syura DPP PKB KH Manarul Hidayah.

Pewarta: Nadia Putri Rahmani
Editor: Hisar Sitanggang
Copyright © ANTARA 2025