Jakarta (ANTARA) - Director of Education L’Oreal Professionnel Indra Tanudarma menyarankan bila ingin melakukan pewarnaan rambut dan perawatan lain agar rambut terlihat semakin bagus, berkilau saat Lebaran, dapat dilakukan satu hingga dua minggu sebelum hari raya.

“Kalau menurut saya paling tepatnya antara satu hingga dua minggu sebelum Lebaran,” ujar Indra saat ditemui di Jakarta, Kamis.

Dirinya juga mengingatkan agar konsumen yang akan melakukan perawatan tertentu di salon agar tidak berdekatan dengan hari raya Idul Fitri, pasalnya sejumlah salon biasanya ramai pada waktu-waktu yang mendekati Lebaran.

Hal ini dikhawatirkan akan berdampak pada pelayanan salon atau konsultan yang bisa saja kurang optimal karena harus melayani konsumen lain.

Baca juga: Benarkah mencuci rambut setelah diwarnai bikin cepat pudar?

Baca juga: Tips ideal mewarnai rambut agar tak cepat rusak

“Takutnya kalau terlalu mepet, pertama adalah karena suasana Lebaran juga pasti salon rame nanti kurang bisa dapat konsultasi mumpuni,” ujarnya pula.

Dengan melakukan janji jauh-jauh hari penata rambut dapat menyiapkan kebutuhan konsumen dengan baik dan mempersiapkan treatment yang dibutuhkan konsumen secara maksimal.

Sementara perawatan untuk rambut baik yang diwarnai agar lebih berkilau saat Lebaran, dapat menggunakan vitamin hingga masker rambut. Sementara untuk rambut yang telah mengalami proses bleaching dapat menggunakan sampo khusus untuk rambut warna agar warna tetap terjaga.

Namun demikian ia menegaskan, baik rambut yang diwarnai atau tidak memang perlu perawatan rutin demi kesehatan rambut.

“Jadi rangkaiannya adalah yang pasti shampo kemudian kalau rambutnya tipis, pakai conditioner kalau lainnya agak tebal pakai masker. Kalau medium bisa selang-seling bisa pakai conditioner kemudian nanti di akhir pekan pakai masker,” jelasnya.

Baca juga: Sebelum mewarnai rambut, lakukan tes ini terlebih dahulu

Baca juga: Tips menjaga kesehatan rambut yang telah diwarnai

Pewarta: Sinta Ambarwati
Editor: Zita Meirina
Copyright © ANTARA 2025