Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa bidang ekonomi terjadi pada Minggu (2/3), mulai dari InJourney turunkan tarif PJP2U-PJP4U dukung penurunan tiket pesawat, hingga Bulog: Ketersediaan stok beras nasional aman hingga akhir Ramadhan.

Berikut sajian berita bidang ekonomi yang dirangkum LKBN ANTARA.

InJourney turunkan tarif PJP2U-PJP4U dukung penurunan tiket pesawat

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) menurunkan tarif jasa kebandarudaraan Pelayanan Jasa Penumpang Pesawat Udara (PJP2U) dan tarif Pelayanan Jasa Pendaratan, Penempatan, dan Penyimpanan Pesawat Udara (PJP4U), guna mendukung penurunan harga tiket pesawat selama periode Angkutan Lebaran 2025.

"InJourney Airports resmi menurunkan tarif jasa kebandarudaraan untuk mendukung penurunan harga tiket pesawat pada periode Angkutan lebaran 2025," kata Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi dalam keterangan di Jakarta, Minggu.

Selengkapnya baca di sini.


KAI minta masyarakat tidak "Ngabuburit" di kawasan jalur KA

PT Kereta Api Indonesia (Persero) meminta masyarakat agar tidak melakukan aktivitas buka puasa bersama atau ngabuburit di kawasan jalur kereta api selama bulan suci Ramadhan, karena dapat berbahaya dan mengancam keselamatan.

"KAI menegaskan larangan bagi masyarakat untuk beraktivitas di jalur kereta api, termasuk saat menunggu waktu berbuka puasa atau ngabuburit selama bulan Ramadhan, aktivitas ini sangat berbahaya dan dapat mengancam keselamatan jiwa," kata Vice President Public Relations KAI Anne Purba dikonfirmasi di Jakarta, Minggu.

Selengkapnya baca di sini.


KKP: Perpres 6/2025 prioritaskan pembudidaya kecil penerima subsidi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menegaskan keberpihakan pemerintah terhadap pembudidaya ikan skala kecil penerima pupuk subsidi dengan terbitnya Peraturan Presiden Nomor 6 Tahun 2025 tentang Tata Kelola Pupuk Bersubsidi.

Direktur Jenderal Perikanan Budi Daya KKP Tb Haeru Rahayu (Tebe) dalam keterangan di Jakarta, Minggu mengatakan bahwa dengan aturan tersebut, pembudidaya ikan skala kecil mendapat kepastian alokasi pupuk bersubsidi.

Selengkapnya baca di sini.


KAI perkuat transportasi ramah lingkungan lewat dekarbonisasi

PT Kereta Api Indonesia (KAI) memperkuat upaya keberlanjutan dengan mengimplementasikan transportasi ramah lingkungan melalui proses dekarbonisasi guna mengurangi emisi karbon.

"Berbagai inovasi dalam menghadirkan transportasi ramah lingkungan dilakukan," kata Executive Vice President UPT Balai Yasa Manggarai KAI Idrus Fauzi dalam Ngariung and Sustainability Tour dengan tema Dekarbonisasi Sektor Transportasi, Tantangan dan Peluang, yang digelar KAI bersama Indonesian Society of Sustainability Professionals (ISSP) sebagaimana keterangan di Jakarta, Minggu.

Selengkapnya baca di sini.


Bulog: Ketersediaan stok beras nasional aman hingga akhir Ramadhan

Perum Bulog memastikan ketersediaan stok beras secara nasional dalam keadaan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga akhir Ramadhan 2025, guna menjaga kestabilan pasokan dan menghindari kekurangan komoditas itu selama periode tersebut.

"Ketersediaan stok beras nasional dalam kondisi aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya hingga akhir Ramadhan 2025," kata Direktur Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog Mokhamad Suyamto dalam keterangannya di Jakarta, Minggu.

Selengkapnya baca di sini. 

 

Baca juga: Ekonomi kemarin, soal skema "blending" BBM hingga pendirian bank emas

Baca juga: Ekonomi kemarin, bantahan oplos Pertalite-Pertamax hingga lapor SPT

Baca juga: Ekonomi kemarin, dari Danantara hingga operasi pangan murah

Pewarta: Putu Indah Savitri
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2025