Petugas mulai mengeluarkan kendaraan di jalur A ke pintu-pintu tol terdekat.
Kepala Pos Terpadu Gerbang Tol Kalikangkung Semarang AKP Sujid mengatakan pelaksanaan sistem satu arah tetap akan dilaksanakan hari ini.
"Sudah mulai sterilisasi, kendaraan dari arah barat susah dikeluarkan ke pintu-pintu tol terdekat," katanya.
Menurut dia, arus kendaraan yang masuk gerbang Kalikangkung menuju arah barat atau Jakarta sudah mengalami peningkatan.
"Kendaraan yang melintas di Kalikangkung jelang 'one way' sudah di atas tiga ribu berturut-turut," katanya.
Sistem satu arah rencananya akan dimulai pada Sabtu pukul 15.00 WIB.
Pembukaan sistem satu arah rencananya akan dilakukan oleh Menko PMK Muhajir Effendi, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Kakorlantas Polri Irjen Pol.Aan Suhanan.
Baca juga: Kendaraan melintas gerbang Kalikangkung Semarang capai 2.900 per jam
Baca juga: 26.400 kendaraan pemudik masuk tol Kalikangkung Semarang
Baca juga: Petugas sterilkan gerbang Tol Kalikangkung jelang jalur satu arah
Pewarta: Immanuel Citra Senjaya
Editor: Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024