Jakarta (ANTARA) -
Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Polisi Aan Suhanan memastikan koordinasi pengamanan dalam Operasi Ketupat 2024 berjalan dengan baik.
 
Aan Suhanan meninjau sejumlah pusat komando (kendali operasi) atau command center yang terdapat di ruas jalan tol mulai dari Km 29 hingga KM 188 Tol Cipali.

"Jadi, kami meninjau command center untuk kegiatan Operasi Ketupat nanti ini bisa beroperasi, untuk melakukan beberapa tindakan secara cepat. Kita bisa memantau permasalahan-permasalahan yang ada di jalan secara real time untuk tindakan apa yang harus dilakukan," kata Aan dalam keterangannya di Jakarta, Minggu.

Baca juga: Kakorlantas ingatkan personel tak terjebak rutinitas amankan mudik

Selain meninjau Command Center KM29, Kakorlantas juga mengecek langsung kesiapan Command Center KM188 Tol Cipali yang akan siap dioperasionalkan.

"Kami juga melihat kesiapan command center di KM188. Ini kolaborasi dengan Astra dan akan menjadi Command Center lokal untuk tol Cipali yang ada di lingkup khususnya daerah Jawa Barat," katanya.

Menurut dia, command center KM188 nantinya akan diintegrasikan dengan semua CCTV yang ada di Polda Jawa Barat sehingga akan memperkaya informasi dan mata para petugas.

"Terima kasih Astra sudah berkolaborasi untuk merealisasikan command center di KM188, ini juga akan menjadi jantungnya, menjadi pusat kendali koordinasi dan informasi di lingkup Jawa Barat," tegas Irjen Aan.

Baca juga: Menhub: perlu pengaturan khusus terhadap bottleneck dan rest area

Aan berharap adanya Command Center KM188 dapat memperlancar arus lalu lintas dan menjamin keselamatan para pemudik.

"Saya kira dengan kesiapan command center ini bisa memperlancar arus lalu lintas, bisa menjamin keselamatan para pemudik sehingga mudik bisa menjadi aman, nyaman  lancar, dan selamat serta menjadi mudik ceria dan penuh makna," kata Aan.

Polri menggelar Operasi Ketupat 2024 selama 13 hari, dimulai dari tanggal 5 sampai 16 April dengan melibatkan sekitar 155.165 personel gabungan dari unsur TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya.

Baca juga: Korlantas antisipasi 3.693 perlintasan sebidang saat mudik 2024
Baca juga: Korlantas Polri bentuk tim urai kemacetan mudik Lebaran 2024 
Baca juga: Korlantas antisipasi pergerakan 70 juta kendaraan saat mudik Lebaran

Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Didik Kusbiantoro
Copyright © ANTARA 2024