ANTARA - Kementerian Pariwisata membuat dua kampanye kreatif #MudikYuk dan #LebaranDiJakartaAja untuk mendorong perjalanan wisata selama Lebaran 2025. Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana saat konferensi pers di Jakarta, Rabu (19/3), mengatakan kampanye tersebut mengajak masyarakat untuk mengeksplorasi destinasi wisata di jalur mudik, dan menikmati wisata di Jakarta bagi yang tidak pulang ke kampung halaman. (Putri Hanifa/Sanya Dinda Susanti/Soni Namura/Gracia Simanjuntak)