Pusat vaksinasi massal untuk Jawa Barat

  • Kamis, 18 Maret 2021 18:15 WIB

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kiri) didampingi President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata (kedua kiri) menyaksikan penyuntikan vaksin COVID-19 kepada pekerja sektor publik transportasi jalur Drive-Thru di Sport Jabar Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (18/3/2021). Kementerian Kesehatan bekerja sama dengan Grab dan Good Doctor menggelar Grab Vaccine Center secara gratis yang diperuntukan bagi warga lanjut usia (lansia), pekerja sektor publik di bidang transportasi, pariwisata dan pekerja media di Kota Bandung. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/hp.

Ratusan pekerja sektor transportasi dan pariwisata mengantri sebelum menerima vaksin COVID-19 di Sport Jabar Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (18/3/2021). Kementerian Kesehatan bekerja sama dengan Grab dan Good Doctor menggelar Grab Vaccine Center secara gratis yang diperuntukan bagi warga lanjut usia (lansia), pekerja sektor publik di bidang transportasi, pariwisata dan pekerja media di Kota Bandung. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/hp.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kanan) didampingi President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata (tengah) mengunjungi fasilitas vaksinasi COVID-19 untuk pekerja sektor publik transportasi jalur Drive-Thru di Sport Jabar Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (18/3/2021). Kementerian Kesehatan bekerja sama dengan Grab dan Good Doctor menggelar Grab Vaccine Center secara gratis yang diperuntukan bagi warga lanjut usia (lansia), pekerja sektor publik di bidang transportasi, pariwisata dan pekerja media di Kota Bandung. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/hp.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait