Jakarta (ANTARA) - PT NETA Auto Indonesia (NETA) menggelar program “NETA Siap Lebaran”, yang tidak hanya akan memberikan layanan purna jual, namun juga menghadirkan aktivitas menarik demi kelancaran mudik Lebaran mendatang bagi konsumen dengan mobil listrik NETA.
After Sales Senior Manager PT NETA Auto Indonesia Januar Eka Sapta, melalui rilis pers, Minggu, mengatakan program yang berlangsung mulai 17 Maret - 12 April 2025 ini akan memberikan layanan purna jual yaitu general check atau pemeriksaan umum kendaraan kepada seluruh konsumen NETA secara gratis.
Selain itu, NETA juga menyediakan Hotline Services 24 Jam di 0800-1-565656 (bebas pulsa) yang bisa dihubungi kapan pun dan di mana pun, serta Roadside Assistance 24 jam yang siap memberikan bantuan saat pengemudi mengalami kondisi darurat di jalan dengan datang ke lokasi langsung.
Adapun layanan tersebut meliputi Battery Jumper 12V yang akan membantu saat mengalami kendala baterai saat di tengah perjalanan, Flat Tire Support untuk perbaikan ban kempes di lokasi konsumen, hingga bantuan towing atau derek, yang akan membantu penarikan mobil ke jaringan resmi NETA atau ke SPKLU terdekat.
Baca juga: NETA bukukan 328 pemesanan kendaraan selama 11 hari IIMS 2025
“Agar perjalanan mudik nanti semakin nyaman dan aman dengan mobil listrik NETA, kami menyediakan layanan purna jual siap siaga selama 24 jam yang akan menemani para konsumen selama perjalanan,” ujarnya.
Tak hanya layanan purna jual yang akan menemani perjalanan para konsumen NETA di Indonesia, NETA juga memberikan cenderamata gratis untuk setiap konsumen NETA yang melakukan Free General Check (pemeriksaan kendaraan gratis) di seluruh diler NETA.
Selama program berlangsung, konsumen NETA yang melakukan perawatan berkala atau melakukan transaksi di diler resmi NETA akan berkesempatan mendapatkan cenderamata dengan mengunggah aktivitas mereka saat berada di diler ke Instagram, dan men-tag akun resmi @NETAindonesia serta mencantumkan tagar #NETASiapLebaran. Aktivitas ini berlaku hingga 12 April 2025.
“Dengan program NETA Siap Lebaran ini, kami ingin memastikan bahwa perjalanan mudik para konsumen dengan NETA akan menjadi pengalaman yang lebih terjamin, aman dan nyaman tanpa rasa cemas, karena NETA siap siaga menemani para konsumen di mana pun dan kapan pun, sejak masa kepemilikan awal” kata Januar.
Baca juga: NETA V-II Urban Sport Concept dipamerkan di IIMS 2025
Baca juga: Neta Auto resmikan diler di Brasil
Baca juga: Neta sebut akan tindak tegas pihak yang sebar rumor perusahaan kolaps
Editor: Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025