Jakarta (ANTARA) - Beberapa peristiwa politik kemarin (9/3) menjadi sorotan, diantaranya mulai dari kedatangan Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam To Lam di Jakarta sampai dengan silaturahmi Ramadhan beberapa partai politik.

Berikut lima berita pilihan ANTARA yang dapat kembali dibaca:

1. Sekjen Partai Komunis Vietnam tiba di Jakarta, bertemu Presiden Senin

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (PKV) To Lam beserta istrinya Ngo Phu'o'ng Ly tiba di Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Minggu, dan To Lam dijadwalkan bertemu Presiden Prabowo Subianto, Senin (10/3).

Di apron Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, kedatangan To Lam disambut oleh upacara jajar pasukan serta diiringi oleh alunan musik dari Korps Musik TNI, dan dentuman meriam.

Selengkapnya baca di sini.

 

2. BKN targetkan usul penetapan NIP CASN 2024 tuntas sebelum pengangkatan

Badan Kepegawaian Negara (BKN) menargetkan usul penetapan nomor induk pegawai (NIP) calon aparatur sipil negara (CASN) 2024 dapat tuntas sebelum pengangkatan berlangsung.

Kepala BKN Zudan Arif menjelaskan pihaknya menargetkan usul penetapan NIP calon pegawai negeri sipil (CPNS) selesai sebelum pengangkatan pada 1 Oktober 2025, sedangkan bagi calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) sebelum 1 Maret 2026.

Selengkapnya baca di sini.

 

3. Gelar silaturahmi Ramadhan, Gus Imin bersyukur PKB solid

Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Gus Imin mengaku bersyukur bahwa pengurus dan anggota Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bisa menjaga soliditas.

“Bersyukur bisa berkumpul di hari ke-9 Ramadhan. Ini kenikmatan untuk kita semua. Bahagia karena Ramadhan kali ini spesial. Suasana batin kita ini tenang, semua solid baik-baik saja, pemerintahan stabil, keadaan relatif tenang. Alhamdulillah,” kata Gus Imin dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Minggu.

Selengkapnya baca di sini.

 

4. SBY optimistis Presiden Prabowo mampu jaga demokrasi Indonesia

Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) optimistis Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto mampu menjaga komitmen terhadap nilai-nilai demokrasi, terutama di tengah fenomena kemunduran demokrasi yang terjadi secara global.

Pernyataan ini disampaikan SBY di hadapan para mahasiswa Indonesia dan civitas akademika Jepang dalam acara bedah buku "Standing Firm for Indonesia's Democracy" di KBRI Tokyo, Jepang, Jumat (7/3).

Selengkapnya baca di sini.

 

5. PSI: Kenaikan pangkat Letkol Teddy sesuai prosedur

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyebut keputusan Mabes TNI untuk menaikkan pangkat Teddy Indra Wijaya dari mayor menjadi letnan kolonel sudah sesuai prosedur dan meminta semua pihak menghormati keputusan tersebut.

"Kenaikan pangkat tersebut sudah sesuai mekanisme dan prosedur di lingkungan TNI, yang berbasis pada prestasi dan rekam jejak pengabdian. Proses kenaikan ini mengikuti sistem meritokrasi yang ketat, tidak ada intervensi politik atau nepotisme," kata Juru Bicara DPP PSI Wiryawan dalam keterangan tertulis, Minggu.

Selengkapnya baca di sini.

Pewarta: Genta Tenri Mawangi
Editor: Edy M Yakub
Copyright © ANTARA 2025